![]() |
image : sport.detik.com |
INDOAU.COM – Dalam pertandingan di babak perempat AVC Continental Zona Asia-Oceania, Australia, tim voli pantai Indonesia gagal untuk meraih tiket Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.
Pada pertandingan yang digelar di Cairns, Australia, Jumat (24/6/2016), pasangan ganda putra, Ade Chandra/Fahriansyah dan Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudisstira Pirba kalah di tangan tuan rumah Australia 1-2.
"Peluang meraih tiket ke Olimpiade Rio de Jeneiro sudah tertutup ketika tim bola voli putra dan putri Indonesia gugur di ajang ini. AVC Continental Cup menjadi ajang kualifikasi terakhir," kata Direktur Performa Tinggi Permainan Satlak Prima, Mimi Irawan, pada Jumat (24/6/2016).
"Mereka telah memperlihatkan perjuangan maksimal dan ini bisa dilihat dari skor yang ada. Mereka tidak gampang ditaklukan lawan. Hanya memang penyelesaian akhirnya saja yang masih lemah," tambahnya.
[FY]
0 comments :
Post a Comment