![]() |
image : bbc.com |
INDOAU.COM – Sebuah ledakan terdengar di area luar Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi, Senin malam (4/7/2016).
Sikutip dari Arab News, Ledakan terjadi di sebuah pos polisi yang letaknya berdekatakan dengan kompleks Masjid Nabawi.
Seorang petugas keamanan menceritakan bahwa penjaga pos tengah menikmati berbuka puasa sebelum akhirnya pelaku bom bunuh diri meledakkan dirinya.
Baca Juga : Bom Meledak Dekat Masjid Nabawi, 4 Orang Tewas
Ia juga mengatakan, sebelumnya pelaku sempat meminta untuk ebrgabung dengan para petugas untuk buka puasa bersama. Dengan senang hati para petugas menerimanya. Namun saat berjalan menghampiri mereka, tiba-tiba ia langsung meledakkan rompi yang diduga kuat bom.
Pelaku bom bunuh diri lenyap dalam kobaran api dan kepulan asap.
[MZ]
0 comments :
Post a Comment